Tuesday, January 03, 2012

HP Android Termurah, Samsung Galaxy 550

HP Android Termurah, Samsung Galaxy 550 Saat ini memang banyak ponsel Android beredar dipasaran, namun tidak jarang orang mengurungkan niat untuk membelinya dikarenakan harga yang membumbung. Nah, bila anda ingin memperoleh Ponsel Android handal namun dengan harga minimal, anda dapat melirik smartphone besutan Samsung ini. Kini hadir Samsung Galaxy 550 terbaru dari Samsung untuk anda yang ingin memiliki Ponsel Android dengan harga terjangkau. Mau cari Ponsel Android Termurah tapi berkualitas? Tentu merek Samsung bisa diandalkan yah, di mana Samsung yang menyadari bahwa masyarakat yang ingin memiliki perangkat Android . Dengan kocek terbatas tentu tidak bisa membeli Samsung Galaxy S yang harganya 6 juta rupiah lebih saat ini. Tak usah kuatir, ada Samsung Galaxy 550 dengan harga lebih bersahabat dengan dompet Anda. Tipe ponsel ini sebenarnya adalah Samsung I5503 tapi di Indonesia sepertinya dipasarkan sebagai Samsung Galaxy 550 atau Samsung Galaxy 5 saja. Berikut ini adalah tampilan iklan Samsung Galaxy 550 di kompas. Samsung telah meluncurkan ponsel Android terbaru nya yaitu Samsung Galaxy 550 di Indonesia dengan harga sangat terjangkau yaitu Rp 1.999.000 saja. Spesifikasi Samsung Galaxy 550 ini pun lumayan dan bahkan sudah menggunakan Android Eclair 2.1 yang juga bisa diupgrade ke Android Froyo 2.2. Ponsel ini dilengkapi TouchWiz 3.0 UI, aplikasi Samsung Apps, Samsung Social Hub, Aplikasi “Layar”, mendukung konektivitas 3.5G HSDPA 7.2 Mpbs, Push Email, AllShare DLNA, dan ada juga Swype yang memudahkan mengetik di layar sentuh.(beritateknologi) Spesifikasi Samsung Galaxy 550: * Prosesor 600MHz * Layar TFT-LCD (C-type) QVGA (240 x 320) touchscreen berukuran 2.8 inci * Kamera 2Mp * Radio FM * 3.5G HSDPA 7.2 Mpbs

No comments:

Post a Comment