Saturday, August 15, 2009

Sail Bunaken berbiaya Rp 30 miliar diyakini tak terpengaruh isu bom




Jakarta - Ledakan bom di Hotel Ritz-Carlton dan JW Marriott, Jakarta, Jumat pekan lalu, dinilai tidak mempengaruhi peserta yang akan ikut Sail Bunaken 2009 di Manado, Sulawesi Utara. Sampai saat ini belum ada peserta asing yang mengundurkan diri.

"Kami sudah antisipasi.dengan menurunkan pengamanan gabungan dengan sistem terbuka dan tertutup. Gabungan anggota keamanan seperti dari Polri sudah siap menurunkan 2.200 personil dan TNI AL 500 personil pasukan Katak ditambah lagi dari Departemen Kelautan dan Perikanan (DKP)," kata Dirjen Pengawasan dan Pengendalian Sumberdaya Kelautan dan Perikanan Departemen Kelautan dan Perikanan (P2SDKP-DKP) Aji Sularso di Jakarta, Kamis (23/7).

Aji menambahkan, ia telah meyakinkan para peserta Sail Bunaken bahwa Indonesia aman dan nyaman untuk dilayari karena jalur laut di kepulauan Nusantara merupakan yang terbaik di dunia. Hal itu dibuktikan dengan kenyataan hingga saat ini belum ada satupun peserta kapal asing yang mengundurkan diri.

Sekarang sudah tiba 122 kapal Yacht Rally di Saumlaki dan sedang menuju ke Ambon, yang berangkat dari Darwin pada 18 Juli lalu. Sedangkan kapal yang berangkat dari Kinabalu Malaysia pada 3 Agustus sebanyak 27 yang akan memasuki Indonesia melaui Tarakan dan selanjutnya menuju Bitung.

Kapal Yacht Rally akan mengunjungi 14 kabupaten/kota pesisir dan akan berdampak positif bagi promosi potensi daerah serta dapat menumbuhkan perekonomian lokal.

Sail Bunaken didanai dari APBN sebesar Rp 30 miliar. Bantuan kepada TNI AL untuk menghadirkan sejumlah KRI dan biaya Fleet Review serta anggaran kepanitiaan pusat diambil dari anggaran rutin DKP sekitar Rp 11 miliar.

Ia menjelaskan, pada hari pertama pembukaan Sail Bunaken Menteri Kelautan dan Perikanan akan menanam 3000 manggrove. Sail Bunaken ini akan memecahkan rekor selam dunia karena akan diikuti oleh 1500 penyelam di luar taman nasional dengan kedalaman minimal 12 meter dari kedalamam pantai agar tidak merusak terumbu karang.

Persiapan Sail Bunaken sudah sekitar 90 persen dan acara puncaknya diadakan di Manado. Sail Bunaken 2009 merupakan even bahari terbesar abad ini dan digelar di Bitung, Sulawesi Utara 12- 20 Agustus 2009.

SUMBER : PRIMAIR ONLINE

No comments:

Post a Comment