Monday, June 29, 2009

Sekolah Gratis Ada dimana-mana Hilang Satu Beban

Sekolah Gratis Ada dimana mana Hilang Satu Beban, semoga tidak tambah beban baru. Sekolah gratis sebenarnya sudah lama, pada tahun 2008 saya mendaftarkan anak saya ke sekolah gratis di SD Karang Jati Pandaan Paruruan. SPP memang gratis hanya saja Seragam dan Buku belum gratis, plus gedung masih bergantian dengan SD kelas 2.

Bagi yang tidak mampu Harusnya Semua Gratis

Gratis SPP sudah lebih dari cukup tapi, bagi yang tidak mampu harusnya buku dan seragam juga gratis, plus bila perlu orang tuanya diberi dana tambahan selain BLT untuk bisa membelikan makanan dan susu tambahan bagi siswa kurang mampu. Sehingga bisa belajar dengan penuh energi dan semangat.

Selamat Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2009

Saya ucapkan selamat tanggal 2 Mei 2009. Semoga pendidikan Nasional semakin maju saja, hanya saja mohon yang dimaksud pendidikan diperluas termasuk pendidikan untuk para Wira Usaha, untuk para Usaha Kecil dan Menengah UKM dalam rangka meningkatkan kualitas SDM, terciptanya lapangan kerja dan peluang berusaha secara mandiri.

Anggaran yang besar untuk Pendidikan dan Pendidkan Kewirausahaan

Saya belum tahu apa ada anggaran untuk calon wira usaha yang dengan berani memulai suatu usaha sendiri, mereka itu butuh pendidikan dan pelatihan, butuh pendampingan dan butuh modal usaha dalam rangka peningkatan kualitas SDM, penciptaan lapangan kerja baru.

Pendidikan jangan hanya mencetak orang pintar teori, tapi hendaknya juga mencetak orang orang mandiri terutama untuk sekolah Kejuruan SMK. Sebab jika banyak anak muda yang mau berusaha mandiri tentu masalah tenaga kerja, buruh, TKI, produk lokal, ekonomi kerakyatan, koperasi bisa bergairah seiring dengan banyaknya bidang usaha baru, kegiatan usaha baru, peluang usaha baru.

Ekonomi Rakyat Kuat Untuk Indonesia Raya

Indonesia kaya dan raya dan sejahtera berawal dari rakyat yang mandiri, rakyat yang berdaya, rakyat yang tidak tergantung pada pemerintah. Fungsi pemerintah harusnya menjadi fasilitator, pelayanan dalam rangka membuka peluang usaha seluas-luasnya, kesempatan sebanyak banyaknya, serta memberi dukungan baik secara pendidikan, pelatihan, pendanaan, pendampingan. Pembangunan diarahkan pada Ketersedianya Infrastruktur yang mendukung, Sarana dan prasarana yang menunjang, komunikasi yang memadai dan perlindungan hukum yang adil, dalam rangka memberi rasa aman, rasa percaya diri. Hal hal yang terkait dengan perijinan, birokrasi hendaknya dipermudah dan bahkan bila perlu pemerintah harus menjemput bola, dengan memberi penyuluhan dan pengarahan.

Internet Gratis, Untuk peningkatan Kualias Pendidikan agar Sejajar dengan Negara Maju

Internet gratis di sekolah harus bisa digunakan sebesar-besarnya mendapat informasi terutama dalam rangka pendingkatan kualitas siswa, kemampuan siswa dalam menambah informasi yang lebih luas, meningkatkan ilmu yang sudah ada sehingga bukan hanya jago kandang tapi juara di percaturan keilmuan dunia yang terus berkembang pesat.

Meningkatkan Kemampuan Analisa dan Menulis dari pada Kemampuan Menghafal

Kemampuan menulis, merumuskan dan menganalisa harusnya ditingkatkan dari pada menghafal semua hal dalam otak yang daya tampungnya terbatas. Dengan analisa dan pemahaman yang baik serta mampu menuliskan dalam karya ilmiah tentu bisa meningkatkan daya saing siswa untuk berkompetisi secara global.

Salam Sukses dan Semangat Selalu

No comments:

Post a Comment